Air selain digunakan dalam proses produksi, juga digunakan dalam hal pembersihan alat-alat dan mesin saat produksi akan berjalan atau berhenti. Salah satunya, pada pembersihan tray sebagai penampung produk setengah jadi.
Dengan jumlah Tray plastik yang banyak maka dibutuhkan air yang tidak sedikit untuk proses pencucian, sebelumnya PT. URC Indonesia melakukan proses pencucian secara manual, dan di tahun 2021 telah berinvestasi untuk menggunakan Automatic Washing Machine Tray. Dimana dengan mesin ini, tidak semua air akan terbuang, tapi air akan disaring dan digunakan kembali secara berulang (sirkulasi) sehingga penggunaan air akan lebih hemat. Selain benefit dari penghematan, PT. URC Indonesia juga telah berkontribusi terhadap Lingkungan.
Dalam menjaga kualitas produk dan menjamin keamanan produk perusahaan melakukan uji micro sebagai bukti pendukung bahwa tray yang dihasilkan tetap berkualitas bersih. Didapatkan bahwa tray yang telah dicuci menggunakan mesin lebih bersih dibandingkan dengan di cuci secara manual. Perusahaan mendapatkan benefit dalam biaya penghematan air.
Pada Proses CIP (Cleaning in Place) pun PT. URC Indonesia melakukan improvement untuk mempersingkat waktu pembilasan di akhir untuk meminimalisir penggunaan air pada bilasan akhir dengan cara mengganti chemical yang digunakan menggunakan liquid yang bisa lebih homogen dan tidak meninggalkan banyak residu di media cleaning.